Wednesday 2 September 2015

Cooking FUN



Assalamualaikum warohmatullahi wabarokatuh

Fellaaass..... Huufftt, terbayarkan sudah lelah dan cucuran keringat hari ini, hehe. Soalnya, hari ini eku ekslusif masak di dapur dengan resep yang diambil di internet. Alhamdullillah berhasil dan memuaskan, uweeeenaaakk tenan. Berawal ketika aku mampir di blog sobat aku Muthi Haura dan aku mendapati postingannya tentang seorang blogger yang suka masak. Aku pun jadi kepo terhadap blogger tersebut. Thanks ya Muth, hehe. Dan akhirnya aku pun berkeinginan untuk memperaktekkannya. 

Sebelumnya aku intip beberapa resep dari blogger yang suka masak tersebut, url blognya www.justtryandtaste.com, ternyata blogger tersebut adalah seorang wanita karir yang punya hobi masak dan sudah menerbitkan beberapa buku panduan dalam memasak. Sumpah envy deh liat cewek pandai masak begitu. Pasti suami, anak dan keluarganya pada demen dan bersyukur banget ya punya istri atau mantu yang cerdas dan kreatif seperti itu. Pastiii.... 

Setelah menelusuri beberapa resep makanan dan minuman, aku tertarik banget sama menu ayam dan smoothie. Gak sabar pengen buatin semuanya satu persatu :D Karena tertarik pengen praktekin, aku bilang deh ke Ibu kalau aku dapat resep makanan dari internet. Aku nya pengen buat nuget ayam yang yummy, tapi Ibu lagi malas makan daging ayam cincang. Jadi aku tunjukin menu ayam yang lain. Dan Yesss!!! Ibu tertarik pengen buat, hingga keinginan buat ayam bumbu si skip dulu, ahaha.

Kebetulan, sehari sebelumnya aku nemenin Ibu ke pasar tradisional buat belanja bahan makanan selama seminggu, seperti sayuran, ikan, daging dan ayam. Nah, mumpung di kulkas lagi ada ayam, pastinya resep makanan ayam yang akan di masak. Resep masakan yang aku pilih kali ini adalah Ayam Goreng Spicy Frozen Food.

Aku pun mulai mencari beberapa bahan seperti rempah-rempah dan kecap-kecapan. Rata-rata semua ada di dapur. Yang gak ada di dapur adalah minyak wijen, saus tiram, kecap asin, dan jintan. Alhasil Ibu deh yang pergi ke warung harian di sekitar rumah buat belanja yang gak ada tadi. Aku bersihin ayam.

Kebetulan minyak wijen gak dijual di warung harian dekat rumah, jadi aku ganti dengan minyak goreng. Bubuk cabe dan bubuk kunyit aku ganti dengan cabe giling halus dan kunyit biasa. Berikut resep masakannya dengan beberapa bagian yang dimodifikasi.

Resep Ayam Goreng Spicy Frozen Food.

Bahan:

-          1  ekor ayam*
-          Garam
-          1 buah jeruk nipis airnya saja

*) 1 ekor ayamnya ketika dibeli dengan berat 2,3 kg. Namun, setelah diolah gak aku timbang lagi beratnya berapa.

Bumbu halus:

-          6 siung bawang merah
-          5 siung bawang putih
-          1 sendok makan ketumbar sangrai
-          2 cm jahe
-          4 butir kemiri sangrai
-          1 ruas  kunyit segar ukuran sedang
-          ¼ teh jintan

Bumbu lain-lain:

-          2 sendok makan kecap manis
-          2 sendok makan minyak makan biasa
-          3 sendok makan kecap asin
-          2 sendok makan saus tiram
-          3 sendok makan gula merah yang dihaluskan
-          2 sendok teh merica bubuk ‘Ladaku’
-          Garam secukupnya
-          2 sendok makan cabe giling halus

Proses pembuatan: 

First, siapkan ayam yang telah dipotong, dicuci  dan  dibersihkan. Kalau bisa kulit ayam jangan dibuang semua. Cukup dibersihkan sebersih mungkin dan biarkan sedikit kulit ayam menempel pada daging, karena kulit ayam menambah kesan nikmat dan manis terhadap daging itu sendiri. Tapi buat yang koresterol jangan makan kulit ayamnya ya, ntar kambuh deh :D

Setelah ayam dibersihkan, siapkan cawan yang bisa menampung semua ayam. Berikan ayam tersebut garam secukupnya dan air jeruk nipis. Aduk ayam, tutup, kemudian tunggu sekitar 20 menitan agar amis ayam hilang, garam dan jeruk nipis meresap.

Sambil menunggu ayam, sangrai ketumbar dan kemiri sampai mengeluarkan aroma yang harum, setelah harum diangkat. Kemudian, siapkan semua bahan bumbu halus, kupas, cuci dan bersihkan. Satukan semua bawang merah, bawang putih, jintan, kunyit, jahe, ketumbar, kemiri dan tambahkan sdikit air kemudian blender hingga halus. 

Siapkan wajan untuk mengungkep ayam, ayam yang telah kita lumuri dengan jeruk nipis dan garam tadi kita salin ke dalam kuali. Masukkan semua bumbu yang telah kita haluskan dengan blender tadi, kemudian masukkan juga bumbu lain-lain ke kuali. Setelah semua bumbu dimasukkan, aduk ayam serta bumbunya hingga merata dan diamkan sesaat agar bumbu meresap.

Setelah kita diamkan sesaat, hidupkan api kompor dan ungkep ayam. Masak ayam sampai matang hingga kuahnya mengering. Jangan sampai kuah ayam terlalu kering airnya, ntar tepi kuali akan gosong. Ungkep ayam dan tutup biar matangnnya merata. Sesekali aduk-aduk ayam biar bumbu merata.

Kalau ayam terlihat kekurangan air saat kita mengaduk bumbu dan ayam saat mau mengungkep, tambahkan air dan garam secukupnya. Tapi kalau aku tidak menambahkan air lagi sama sekali, karena saat mulai dimasak ayamnya mengeluarkan air.

Ketika ayam yang diungkep tadi telah masak dan kuahnya sudah mulai kering. Angkat dari wajan. Dan kemudian goreng ayam yang telah diungkep dengan minyak yang panas dan  api sedang. Setelah digoreng ayam pun siap disajikan dengan nikmat guys.

 Goreng ayam buatan Chef Laila :P

Setelah memasak ayam, aku buat sayur. Sayurnya aku tumis aja biar cepet. Sayur yang aku masak adalah sayur bunga kol dicampur sayur sawi. Ntar tumis aja bawang merah dan bawang putih sampai harum kemudian masukkan potongan daun bawang perai dan seledri. Setelah layu masukkan air dan didihkan. Kemudian setelah airnya mendidih masukkan sayur dan garam secukupnya, tunggu matang. Masak sayurnya jangan kelamaan yaa, ketika sudah layu atau setengah masak, lalu angkat. Selesai.... sayur nikmat dan segar siap disantap.


 Sayur ala Laila

NB: Dianjurkan jangan memasak dagingnya terlalu lama Sob, karena akan mebuat ayam agak coklat kehitaman karena efek kecap yang kita pakai tadi. Jadi cukup memasaknya sampai berubah warna keemasan. Dan angkat ayam yang telah masak sekalian dengan serbuk-serbuk ayam yang tertinggal dikuali setiap memasak ayamnya. Karena serbuk-serbuk tersebut bisa menempel di ayam berikutnya dan bisa merusak penampilan ayam dengan terlihat seperti ada totol-totol gosong kehitaman. 

------------------------------------

Nah, itu dia resep ayam goreng yang aku lihat dari internet, hasilnya enak banget. Alhamdulillah orang rumah semuanya pada suka, hehe. Pada nambah semua.

Bumbu rempah-rempahnya lebih terasa dan membuat lidah aku seperti sedang  refreshing gitu. Bumbu ungkepan ayamnya aja enak banget. Pas aku mau buang bumbu ayam sisa ungkepan yang tinggal sedikit itu aja, adik aku si Fatimah malah bilang gak usah di buang. Yaa... ternyata dia tuangkan ke nasinya jadi kuah gitu. Wkwk. Sisa ungkepannya itu emang asli enak, cuma karena lumayan banyak minyaknya, makanya aku mau buang saja.

Aroma saat pengungkepan pun bikin perut lapar, sepenuh rumah jadi bau ungkepan ayam, wkwk. Jarang-jarang masak ayam banyak bumbu begini, biasanya masak ayam goreng dengan bumbu kuning biasa yang udah mainstream abiz, makanya lidah aku terasa refreshing pas nyobain ayam ini. Terasa banget rempah-rempahnya.   

Makasiii Muthi buat recommendednya dan makasih buat kakak blogger cantik yang pinter masak atas resepnya. Ntar bakal nyari minyak wijen lah, penasaran juga sama minyak wijen. Maklum, lagi belajar masak, dan masih banyak bahan-bahan yang masih tabu bagi aku. Keep studying of all...... wassalam.


No comments:

Post a Comment